Postingan

Menampilkan postingan dari November 6, 2022

Drama Menjelang 24 Okt 2022

Gambar
Tanggal-tanggal yang menentukan pemilihan Ketua RT di September 2022 ini yaitu 3,17, 24. Berbeda dengan pilpres atau pilkada yang hingar bingar saling koar-koar dan pencitraan kesana kemari, manuver jungkir balik. Pilket RT, banyak orang yang menghindar dan tiarap semua, saling tolak dicalonkan, cenderung ga ingin eksis, bahkan ada yang mungkin sedikit ada dramanya. Drama mulai berhembus bulan Juli 2022 saat RW mulai menginfokan peremajaan Pengurus RT berikut jadwal pemilihan. Info tersebut seraya diteruskan Eko Ketua RT 10/11 ke warga VTB RT 10/11 melalui acara arisan dan WAG forkom VTB. Sosialisasi, inisiasi, bidik membidik dilakukan Ketua RT supaya terjadi suksesi dan tak terpilih lagi. Manuver terselubung dilakukan untuk mengegolkan sejumlah kandidat. Manuver terbuka membentuk panitia pemilihan yang beranggotakan Ade E8 dan Bowo D3. Tahap 1 Mengikuti tahapan yang dirilis RW, Tahap pertama melalui pendekatan musyawarah mufakat Sabtu 3/9 di Aula Al Ukhuwah.

JL. Tanah Baru Arah Tugu Ditutup

Gambar
Pengumuman penutupan sementara jl. Raya Tanah Baru arah tugu telah tersebar melalui berbagai media: Baliho, WAG, daring dan lain-lain. Tujuan penutupan adalah untuk pelebaran jalan. Dari pantauan siang hari Ahad 6 November 2022, telah mulai ada pergerakan alat-alat berat yang mengeruk pinggir kali. Meskipun masih sebagian bisa dilewati motor dan sediiit mobil saja yang melintas, jalan mulai tampak lengang. Pohon-pohon di sepanjang proyek banyak yang ditebang sehingga pemandangan tampak luas namun terik jika matahari mulai diatas kepala. Suasana luas nan lega sufah bisa mulai dirasakan masyarakat yang melintas. Tugu Tanah barupun juga sudah mulai selesai dikerjakan setelah mengakami relokasi selama satu bulan ini.